Post Info TOPIC: SOUFFLE KEJU AYAM
Diana

Date:
SOUFFLE KEJU AYAM
Permalink   


Bahan:



  • 100 gram Margarine Dapur

  • 1 buah Bawang Bombay, cincang halus

  • 3 siung Bawang Putih, cincang halus

  • 100 gram Tepung Terigu

  • 400 ml Susu cair

  • 200 gram Daging ayam, rebus, suwir-suwir

  • 100 gram Wortel, kupas, serut kasar

  • 6 butir Kuning telur

  • 6 butir Putih telur

  • 1/2 sdt Merica Bubuk

  • secukupnya Garam

  • 126 gram Keju Parut

Cara membuat:


Panaskan margarine, tumis bawang bombay
dan bawang putih hingga harum.
Masukkan tepung terigu sambil diaduk hingga kecoklatan.
Tuangi susu cair secara bertahap sambil terus diaduk,
biarkan hingga mendidih.
Masukkan ayam, wortel, kuning telur, merica dan garam.
Aduk kembali hingga rata.Lalu angkat.
Kocok putih telur hingga mengembang.
Masukkan putih telur dan sebagian keju parut dalam adonan,
aduk hingga rata.
Masukkan adonan souffle dalam pinggan tahan panas
beroles margarine.
Panggang dalam oven bersuhu 180 C
selama 25 menit hingga matang.
Angkat dan sajikan panas.


Ps: bisa ditambahin sayuran kalo suka, kayak broccoli, kacang polong, buncis, dikasih kentang yg diserut juga enak kok... suka-suka aja



__________________
Lina

Date:
Permalink   

Thanks, Diana!!Sounds so delicous... entar pingin coba deh...


Love,


Lina


 



__________________
Page 1 of 1  sorted by
 
Tweet this page Post to Digg Post to Del.icio.us


Create your own FREE Forum
Report Abuse
Powered by ActiveBoard